Jakarta Pusat,Suronews.com – Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan menjelang pagi hari gabung personil Polsek Metro Menteng melaksanakan pengamanan antisipasi tawuran depan Stasiun Cikini Menteng Jakarta Pusat, Sabtu, (29/6/2024).
Melalui pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro,m, melalui Kapolsek Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando kepada Aiptu Tafsipul Bhabinkamtibmas agar tetap mengantisipasi aksi tawuran warga dan gangguan kamtibmas yang lainnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman warga
Pelaksanaan patroli rawan tawuran dan gangguan kamtibmas Tafsipul memberikan imbauan kepada warga sekitar agar tidak ada anak-anak remaja kumpul-kumpul atau yang nongkrong di depan Stasiun untuk kembali dan pulang kerumahnya masing-masing.